OxB0k9cwmLdjse93ShCWJA620ioxDFw9UULpRrkC
Bookmark
Featured Post

Utaha-san wa Betsu no Uta o Yomi Hajimeru - Afterword

Afterword Translator: Canaria Proofreader: Canaria Salam kenal semuanya. Namaku Kashida Leo. Aku menulis kata penutup ini di sebuah kamar di ru…

Utaha-san wa Betsu no Uta o Yomi Hajimeru - Afterword

 

Afterword

Translator: Canaria
Proofreader: Canaria


Salam kenal semuanya. Namaku Kashida Leo.


Aku menulis kata penutup ini di sebuah kamar di rumah orang tuaku, tapi karena kucingku yang baru-baru ini genap berusia tujuh belas tahun tiba-tiba pipis di atas kardus, aku pun panik menyeka semuanya dengan lap debu.


Belakangan ini bagian bawah tubuhnya mulai sering “bocor”, mungkin karena faktor usia (yang kumaksud itu si kucing ya, bukan aku). Tapi dia tetap lucu, jadi ya sudah, semua dimaafkan.


Karena aku sangat menyukai kucing sampai level “nggak tahu malu”, suatu saat nanti aku ingin menulis novel bertema kucing.


Selama ini aku pernah beberapa kali menulis skenario untuk game, tapi ini adalah novel pertamaku yang diterbitkan. Saat pertama kali diajak untuk proyek ini, aku benar-benar senang bukan main. Tapi begitu mulai menulis... eh, ternyata prosesnya penuh perjuangan juga, hahaha.


Meski begitu, aku tetap nekat mengangkat ide:


Bagaimana kalau kata-kata punya wujud seperti manusia?


... Dan entah bagaimana, aku berhasil merangkainya menjadi sebuah buku. Kalian suka, nggak?


Karena keterbatasan halaman, kata penutupnya cukup sampai di sini saja.


Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua staf editorial, tim ilustrasi, pihak yang terlibat dalam penerbitan dan distribusi, serta semua pembaca yang telah mengambil dan membaca buku ini.

 

TL/N: W Author! Karya debut, tetapi sukses menghadirkan cerita dengan pembawaan yang emosional dan profesional!


Prev    ToC

Posting Komentar

Posting Komentar